PENGENALAN ALGORITMA
Apakah
yang dimaksud dengan
algoritma, algoritma berarti
solusi. Ketika orang
berbicara mengenai algoritma di
bidang pemrograman, maka
yang dimaksud adalah solusi
dari suatu masalah
yang harus dipecahkan
dengan menggunakan komputer. Algoritma harus dibuat
secara runut agar komputer mengerti dan
mampu ,mengeksekusinya.
Analisis
kasus sangat dibutuhkan dalam membuat
sebuah algeritma, misalnya
proses apa saja yang sekiranya dibutuhkan untuk menyelesaikan masalah yang harus diselesaikan.
Ketajaman dalam
menganalisis sebuah kasus
dapat dilatih dengan
berlatih menyelesaikan kasus-kasus
algoritma, mulai dari
yang paling sederhana sampai rumit. Kesabaran sangat dibutuhkan dalam mempelajari algoritma.
Algoritma harus
dipikirkan secara logika
di pikiran manusia
dengan pemikiran yang lebih
mudah dimengerti (menggunakan
gambaran-gambaran tertentu di
dalam pikiran) agar dapat
lebih mudah dimengerti oleh manusia dan dapat
dengan mudah dipetakan
(diubah) menjadi bahasa
pemrograman untuk dieksekusi oleh
komputer. Algoritma harus
dibuat dengan pemikiran yang detail dari proses-proses yang ada di logika kita.
Misal secara logika kita dapat membayangkan
sebuah solusi harus dikerjakan di sebuah tanah
lapang yang pada
awalnya kosong lalu
kita mengisi tanah lapang
itu dengan barang-barang yang
kita perlukan untuk
menyelesaikan sebuah
permasalahan. Lalu kita
harus melakukan mengupas
kentang di tanah lapang itu, maka
yang harus kita lakukan secara runut
adalah sebagai berikut:
Membuat
kotak kosong di tanah lapang untuk menyimpan kentang yang akan dikupas
|
Mengisi
kota kosong untuk kentang dengan kentang yang akan dikupas
|
Membuat kotak kosong di tanah
lapang untuk menyimpan pisau yang akan digunakan pengupas kentang
Mengisi
kotak kosong untuk pisau dengan pisau yang akan digunakan untuk mengupas
kentang
Setelah pisau dan
kentang telah ada di tanah lapang, maka barulah kita bias melakukan proses
pengupas kentang
Dalam
membuat algoritma maka segala sesuatu harus
disiapkan secara teliti.
Misalkan pada
kasus di atas, secara
logika proses mengupas kentang
tidak akan terjadi tanpa
ada kentang dan
pisau jika kita berada
di sebuah tanah lapang yang
kosong. Tanah lapang
yang kosong adalah
penggambaran dari memori komputer
yang awalnya dianggap kosong
sebelum program yang kita buat dieksekusi.
Maka segala sesuatu
yang dibutuhkan di
dalam program harus dialokasikan atau
dipesan tempatnya di
memori seperti halnya membuat atau
mengadakan kotak-kotak dan mengisi
kotak yang dibutuhkan untuk melakukan
sebuah proses.
Rangkuman
Materi :
Algoritma adalah
solusi dari suatu
masalah yang harus
dipecahkan dengan
menggunakan computer dengan step by
step.
|
Post a Comment